3 Cara Mudah Menambah Berat Badan Untuk Kamu Yang Ingin Gamuk

Tubuh yang kurus tidak semua orang mengharapkannya. Banyak orang yang juga merasa tidak percaya diri atau tidak suka denga postur tubuh mereka yang terlalu kurus atau bisa di bilang berada di bawah batas ideal.

Walau kegemukan atau yang biasa di kenal dengan obesitas menjadi momok kesehatan yang mengerikan saat ini, terlalu kurus atau kekurangan berat badan juga bisa memberikan dampak yang buruk bagi kesehatan. Sebuah studi mengungkapkan bahwa seseorang yang memiliki berat badan di bawah kata ideal memiliki kekebalan tubuh yang lebih lemah, memicu tulang rapuh (osteoporosis), resiko erinfeksi bakteri jahat, dan patah tulang, hingga memperngaruhi kesuburan.

Untuk menambah berat badan tentunya kita harus memikirkan makanan yang kita konsumsi agar tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi kesehatan. Berikut ini beberapa tips untuk menambah berat badan kamu.

1. Menambah asupan kalori

Salah satu hal yang perlu dilakukan untuk menambah berat badan adalah menambah asupan kalori. Artinya kita harus memperbanyak konsumsi kalori lebih banyak dari biasanya atau yang di butuhkan oleh tubuh.

Kamu bisa mencoba untuk menambah kalori sekitar 300-500 kalori dari konsumsi kalori biasanya.

2. Makan makanan tinggi lemak dan karbohidrat

Selain menambah asupan kalori, nutrisi lainnya juga sangat di butuhkan untuk menggemukkan badan seperti lemak dan karbohidrat. Upayakan untuk menyeimbangkan asupan lemak,karbohidrat,dan protein setiap kali makan.

Contoh makanan yang tinggi karbohidrat antara lain ialah nasi, jagung, kentang, dan gandum serta masih banyak lagi. Sedangkan untuk asupan lemak kamu bisa mendapatkannya dari salmon, dark chocolate, alpukat dan lainnya.

3. Menambah asupan protein

Salah satu nutrisi yang paling di butuhkan untuk menambah berat badan adalah protein. Namun, makanan yang memiliki kandungan protein tinggi bisa menjadi musuh terberat kamu pula, sebab protein dapat membuat tubuh terasa lebih cepat kenyang.

Makanan yang tinggi protein seperti telur, ikan, daging ungas, daing sapi, susu, hingga produk-produk yang di olah dari susu, dan masih banyak lagi.