Testosteron merupakan hormon yang di kenal sebagai hormon seks pada pria, homrmon ini juga berperan penting untuk wanita. Hormon yang berkaitan kuat dengan pria ini ternyata memiliki fungsi yang banyak dalam menjaga kesehatan tubuh, seperti menjaga tulang dan otot agar tetap sehat, fungsi kerja jantung, daya ingat, pertumbuhan rambut, serta seksualitas.
Hormon testosteron yang di produksi secara alami oleh tubuh semakin lama akan semakin berkurang seiring bertambhanya usia orang tersebut. Penyebab turunnya produksi hormon ini juga beragam mulai dari obat-obatan yang di konsumsi sampai faktor lingkungan.
Hormon testosteron dengan jumlah yang rendah pada pria bisa menyebabkan masalah pembesaran prostat dan juga bisa memicu beberapa jenis kanker. Meski hormon ini lebih sedikit terdapat pada wanita ketimbang pria, meningkatkanjumlah hormon ini dengan cara yang alami tentu saja bisa bermanfaat untuk kesehatan pria maupun wanita. Bagi tubuh, untuk memproduksi hormon testosteron dalam jumlah yang baik membutuhkan beberapa nutrisi yang penting untuk mendukungnya.
Dari banyaknya nutirisi yang di perlukan, kebanyakan orang tidak menyadari bahwa ada dua nutrisi yang selalu terlupakan yaitu seng dan vitamin D3. Padahl di sekitar kita juga bisa di temukan makanan-makanan yang dapat membantu meningkatkan reproduksi hormon testosteron dalam tubuh. Seperti bebeapara makanan di bawa ini yang di yakini bisa meningkatkan hormon testosteron dalam tubuh secara alami.
1. Tuna
Ikan tuna di yakini memiliki kandungan vitamin D yang sangat banyak, vitamin ini juga bisa meningkatkan hormon testosteron sampai 90%. Selain itu, tuna juga mamiliki manfaat yang baik untuk kesehatan jantung. Sebab tuna mengandung protein.
2. Telur
Telur adalah salah satu jenis makanan yang di anggap sebagai sumber protein paling sempurna karena kandungan asam amino di dalamnya yang sangat bermanfaat dan memiliki hampir semua vitamin. Dalam kuning telur juga bisa kita temukan vitamin D yang baik. Telur menjadi makanan yang mengandung testosteron terbaik, berkat kandungan kolesterol tinggi dalam kunging telur yang berungsi sebagai prekursor untuk testosteron.
3. Bawang putih
Bawang putih memang tidak memiliki kandungan nutrisi yang mendukung dalam reproduksi hormon testosteron, tapi bawang putih memiliki kandungan yang senyawa yang bernama alicin yang berfungsi untuk menurunkan kadar kortisol yang merupakan hormon stres dalam tubuh. Ketika hormon kortisol dalam tubuh di turunkan, tubuh akan memproduksi hormon testosteron lebih baik. Penggunaan bawang putih segar lebih baik dari pada penggunaan bubuk bawang putih pada makanan.